TASLABNEWS ASAHAN-Wakil Bupati Asahan Rianto menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Kwarcab Asahan, Rabu (16/4/2025) malam di Pam Cafe Jalan Panglima Polem, Kecamatan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, Sumut.
“Saya mengapresiasi penyelenggaraan Halal Bihalal Pramuka pada hari ini, saya menilai kegiatan ini sebagai langkah strategis serta sarana silaturahmi yang tepat untuk menyatukan, memperkokoh dan mempererat jalinan silaturahmi,” ucap Wakil Bupati Asahan Rianto

Halal Bihalal ini menurut Rianto, begitu besar dan tak ternilai maknanya terutama untuk lebih memperkuat rasa kekeluargaan, jiwa persaudaraan, meningkatkan toleransi dan kesepahaman dalam menyikapi berbagai tantangan yang senantiasa menyertai segala aspek kehidupan.
“Sebagai umat Islam sekaligus insan yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT., meningkatkan dan mempererat silaturahmi merupakan kewajiban, terutama dalam melaksanakan Hablum Minannas”. jelasnya.
Ketua Kwarcab Asahan kak Agus ramanda mengatakan, halal bihalal merupakan acara pertemuan yang digelar untuk bersilaturahmi dan saling bermaaf-maafan di bulan Syawal.
Acara ini sangat melekat dan sudah setiap Tahunnya dilaksanakan oleh Kwarcab Asahan.
“Halal bi halal ini dilaksanakan sebagai ajang saling memaafkan dan silaturahmi kepada seluruh Anggota gerakan Pramuka di Asahan,” tegasnya.
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Asahan, unsur Pimpinan Kwarcab Asahan, Dewan kerja Daerah (DKR) Asahan, dan tamu undangan lainnya. (Edi/Syaf)