TASLABNEWS.COM, LABUHANBATU – Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM. bersama Dandim 0209 Labuhanbatu Letkol. Inf. Yudi Ardiyan Syahputro, SIP mengunjungi warga korban kebakaran di Lingkungan Bandar Selamat 2, Kelurahan Pulo Padang, Kecamatan Rantau Utara, Jum’at (09/08/2024).
Dalam kunjungannya, Ellya mengucapkan bela sungkawa atas musibah yang menimpa keluarga Muhammad Ipin Nasution dan Siti Hawa Dalimunthe yang terjadi pada tanggal 6 Agustus 2024 kemarin.
Kedatangan Plt Bupati Labuhanbatu tersebut sebagai bentuk kepedulian pemimpin daerah terhadap warga masyarakat yang mengalami kesulitan dan musibah.
“Saya turut prihatin atas musibah yang terjadi. Atas nama Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu kami merasa empati yang mendalam terhadap para korban dan keluarga,” ujar Plt Bupati Labuhanbatu Hj Ellya Rosa Siregar disambut dengan isak tangis keluarga korban yang sangat terharu dengan kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Labuhanbatu itu.
“Dengan seringnya terjadi musibah kebakaran rumah, saya kembali mengingatkan masyarakat agar senantiasa behati-hati dan secara aktif melakukan pengecekan instalasi listrik, maupun peralatan di dapur seperti kompor gas,” tambahnya.
Sebelum pamit, Plt juga memberikan tali asih kepada keluarga korban kebakaran. Peristiwa kebakaran yang menimpa Muhammad Ipin Nasution diduga akibat korsleting listrik sehingga rumah korban hangus terbakar hingga rata dengan tanah. (CS/Syaf)