TASLABNEWS,ASAHAN-Memperingati hari kemerdekaan ke 79 RI, Desa Serdang, Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) akan mengadakan turnamen bola voli.
Hal ini dilakukan sebagai bentuk lain dalam memperingati semangat kemerdekaan yang di aplikasikan dibidang olahraga.
Turnamen bola voli diadakan di Dudun 7 Desa Serdang, dimulai dari tanggal 5 Agustus Samapai dengan selesai dan diikuti oleh sebanyak 11 club’ putra dan 11 club putri,yang berasal dari setiap Dusun yang ada di Desa Serdang.
Dalam ajang pertandingan ini akan memperebutkan hadiah yang sangat bergengsi berupa uang tunai. Dan Tropi Kepala Desa Serdang.
Guntur gunawan selaku Kepala Desa Serdang menyampaikan, bahwa pihaknya dalam peringatan hari kemerdekaan RI yang ke 79 ini membawa tema dengan semangat juang olahraga, dalam hal ini bola voli.
Menurutnya, bukan hadiah yang menjadi patokan, tapi semangat juang untuk memperoleh sebuah kemenangan, menggambarkan perjuangan dalam mengisi kemerdekaan ini.
“Tentunya, sebagai generasi muda penerus bangsa, harus mewarisi perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan bagi bangsa dan Negara,” pungkasnya. (Edi/Syaf)