TASLABNEWS, ASAHAN -Beredar kabar, diduga dana swaklola Afdeling IV Perkebunan Sei Silau Regional I PTPN IV Asahan dikelola sendiri oleh oknum asisten berinisial BC.
Ketika hal itu dikonfirmasi kru media taslabnews.com, Kamis (18/04/2024) sekira pukul 09.31 WIB, BC membantah ada mengelola dana swakelola tersebut.
“Info siapa itu bang? Saya gak ada urus masalah itu. Ya … saya perlu tau aja bang yang nyebari berita gitu tentang saya,” tutur Asisten Afdeling Regional I Kebun Sei Silau.
Diterangkannya kepada kru media taslabnews.com bahwa dirinya hanya sebaga pengawas pekerjaan di Afdeling tersebut.
“Untuk hal yang abang tanyakan itu nggak benar, kita hanya mengawasi pekerjaan bang,” terang BC.
Terpisah, adanya kabar dugaan dana swaklola Afdeling IV Perkebunan Sei Silau Regional I PTPN IV Asahan dikelola sendiri oleh oknum asisten berinisial BC, mendapat komentar dari LSM di Kabupaten Asahan, berinisal HD.
Menurutnya, mana ada orang yang telah melakukan kesalahan di perusahaan tersebut yang mau mengakui kesalahannya.
HD berharap, Manajemen PTPN IV Kebun Sei Silau Regional I mengetahui hal pengelolaan dana tersebut dan segera menugaskan tim pemeriksa, untuk memeriksa kebenaran atas kabar pengelolaan dana swakelola tersebut.
“Agar tidak terjadi kebobolan yang dapat menimbulkan kerugian besar bagi PTPN IV, khususnya Kebun Sei Silau Regional I,” terang HD.
Disebutkan HD, zaman sekarang orang pintar-pintar demi mencari ke untungan untuk memperkaya diri. Tak peduli kondisi perusahaan itu dikemudian hari.
“Apa lagi dana perawatan itu jangka panjang dan menggiurkan. Dan menurut aturannya itu harus divendorkan secara benar kepada pihak PT dan agar bisa di pertanggung jawabkan swakelola itu, ” tukasnya mengakhiri. (edi/mom)