TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Sebagai bahagian dari wujud pelayanan kepada warga, Satuan Polisi Lalulintas Polres Tanjungbalai melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas saat ibadah Minggu di jalan di depan gereja Kota Tanjungbalai, Minggu (03/2/24) sejak pukul 09.00 WIB s/d selesai.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH melalui Kasat Lantas AKP Relapang Sitepu SH MH kepada media mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk memberi keselamatan, keamanan dan kenyamanan kepada warga masyarakat yang melaksanakan ibadah minggu dari awal hingga ibadah selesai.
Katanya, adapun lokasi yang menjadi lokasi pengamanan personil antara lain adalah Gereja HKBP Kota Tanjungbalai, Gereja GMI El-Nathan, Gereja Pentakosta Indonesia, Gereja GKPI dan Gereja Katolik.
“Kegiatan pengaturan arus lalu lintas pada hari ini dilaksanakan oleh personil Sat Lantas, diantaranya adalah Aiptu Samuel Sinaga dan Briptu Aditya N Tarigan.
Selama berlangsungnya kegiatan ibadah, arus lalu lintas tetap berjalan aman, lancar dan tertib,” pungkas AKP Relapang Sitepu. (Ign/Syaf)