TASLABNEWS, ASAHAN-Pos Yan Meranti, Polres Asahan melaksanakan patroli khusus antisipasi geng motor, perang sarung, tawuran dan balap liar saat bulan Ramadan di wilayah Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, Selasa (19/03/2024).
Kapos Yan Meranti Aiptu Sadar Manurung mengatakan patroli tersebut untuk mencegah kegiatan yang membahayakan selama Ramadan seperti perang sarung dan tawuran.
“Patroli di sekitaran Kecamatan Meranti serta daerah penyangganya akan rutin dilaksanakan tiap malam,” kata Aiptu Manurung kepada Taslabnews.com.
Disampaikan ya, patroli dimulai dari pukul 00.00-05.00 WIB, semua personel yang terdiri dari kepala Desa Serdang, Meranti, Sei Beluru, Perkebunan Sei Balai, perangkat Desa yang mengirimkan 4 orang per desa, Anggota Ormas PP serta beberapa warga akan melakukan penyisiran untuk mengantisipasi adanya geng motor, perang sarung, tawuran dan balap liar yang saat ini marak terjadi selama Ramadan.
“Patroli dibuat 4 kelompok, masing-masing kelompok akan menjaga tempat rawan di simpang-simpang untuk mengantisipasi terjadinya tawuran,” ujarnya
Adapun rute patroli gabungan secara menyeluruh di jalan Lintas Kecamatan Meranti mulai start dari kantor Kepala Desa Meranti selanjutnya rombongan bergerak ke arah perbatasan Kecamatan Rawang Panca Arga yang berada di Desa Panca Arga.
“Setelah itu masing-masing kelompok akan bergerak ke daerah yang sudah di tentukan,” terang Manurung.
Ditambahkannya, tujuan untuk menjaga keamanan selama Ramadan, sehingga tidak ada yang menjadi korban tawuran dan kejahatan yang membahayakan warga.
“Kegiatan ini rutin dilaksanakan bertujuan untuk menjaga kamtibmas dan mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan, di wilayah hukum Pos yan Meranti,” pungkasnya. (Edi/Syaf)