TASLABNEWS ASAHAN – Ketua Panwaslu Kecamatan Pulau Rakyat, Kabupaten Asahan Prianda Pebri, melantik 137 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Pulau Rakyat, di aula Kantor Desa Mekar Sari Kecamatan Pulau Rakyat Senin (22/1/2024).
Dalam kegiatan itu Prianda didampingi anggota komisioner Anto Siagian dan Sulaiman.
Pelantikan itu sesuai jumlah 137 PTPS yang tersebar di 12 desa di Kecamatan Pulau Rakyat. Pelantikan PTPS dihadiri anggota Bawaslu Kabupaten Asahan Khomaidi Hambali Siambaton, Ketua PPK Kecamatan Pulau Rakyat Hendra Waluyo.
Ketua Panwaslu Prianda Pebri dalam sambutannya mengajak para pengawas se- Kecamatan Pulau Rakyat bekerja secara profesional. Melaksanakan tugas dan tanggungjawab sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, tetap berkordinasi dengan PKD serta melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, tetap berkordinasi dengan PKD serta Panwaslu untuk mewujudkan pemilu tahun 2024 yang demokratis dan bermartabat.
Pengawas TPS, sambungnya, merupakan bagian penting ujung tombak melakukan pengawasan di tempat pemungutan dan penghitungan suara di setiap TPS.
“Diharapkan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab serta wewenangnya dengan baik, supaya dapat mewujudkan Pemilu 2024 di Kecamatan Pulau Rakyat sebagaimana yang kita harapkan bersama,” tukasnya.
Camat Kecamatan Pulau Rakyat Haris Margolang SH didampingi Kanit Samabta Iptu MT Siregar dari Polsek Pulau Raja serta Babinsa Koramil 16 Kecamatan Pulau Rakyat, meminta kepada Panwascam dan jajarannya agar pada momentum pemilu ini koordinasi terus terjalin.
Petugas yang ada di desa dan TPS untuk tetap bekerja sama serta berkordinasi dengan semua pihak sehingga tercipta suasana damai supaya pemilu 2024 terwujud yang damai, di Kabupaten Asahan Ter Khusus di Kecamatan Pulau Rakayat. (Sof/syaf).