Taslabnews.com, Labuhanbatu – Wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM. menghadiri Verifikasi Faktual Pemilihan Pimpinan Baznas Kabupaten Labuhanbatu Periode 2023-2028 yang dilaksanakan melalui daring di Ruang Rapat Bupati Labuhanbatu setempat, Senin (7/8/2023).
Informasi dihimpun, Wakil Bupati mengatakan kami dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu berharap semoga nanti apa yang kita harapkan bisa terlaksana, dan menjadi lebih baik.
“Semoga Baznas labuhanbatu nantinya bisa bekerjasama dengan baik dengan Baznas Provinsi Sumatera Utara. Oleh karena itu kepada bapak bapak yang nanti terpilih harap dapat menjalankan tugasnya dengan baik,” ujar Ellya Rosa Siregar.
Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Baznas RI Prof. Dr. H. Zainulbahar Noor, SE., Mec mengatakan kepada para calon pimpinan untuk mencoba membayangkan Baznas setara dengan KPK. Di baznas melihat potensi zakat yang besar. Apa bila pimpinan baznas tidak menjalankan fungsinya dedemikan rupa, tujuannya tidak akan tercapai.
“Andaikata Baznas tidak mencari potensi zakat tadi, potensi zakat tidak akan terealisasi. Di Baznas Harus menjiwai, habiskan tenaga dan waktu, tujuan zakat menyejahterakann masyarakat,” jelasnya.
Diketahui terdapat 9 orang calon Pimpinan Baznas Labuhanbatu yang hadir untuk diwawancarai secara daring. Kemudian akan diseleksi dan dipilih 5 orang Pimpinan Baznas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setdakab Labuhanbatu Drs. Sarimpunan Ritonga, M.Pd., Kabag Kesra Labuhanbatu, Kabag Protokol Labuhanbatu, Kakankemenag Labuhanbatu. (CS/syaf)