TASLABNEWS, ASAHAN-Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar Ssos MSi menerima kunjungan Silaturahmi Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Asahan-Batubara, Kamis (24/08/2023) sekira pukul 10.00 wib di ruang kerjanya.
Dalam kegiatan silahturahmi tersebut hadir, Ketua PD IWO Asahan-Batubara Syafrudin Yusuf, Sekretaris Khairul Harahap dan Wakil Humas Edi Surya.
Adapun agenda dalam silaturahmi tersebut, membahas tentang akan di adakannya mubes IWO yang ke 2 di Jakarta pada tanggal 8 hingga 10 September 2023.
Selain Syafrudin meminta kepada Wakil Bupati Asahan untuk mengembangkan pariwisata terutama tentang cagar budaya yang ada di Kabupaten Asahan seperti memperhatikan makam para Sultan Asahan yang tersebar di beberapa daerah di Kabupaten Asahan.
Menurut Syafrudin kabupaten Asahan banyak peninggalan sejarah yang belum mendapat perhatian dari pihak Pemkab.
Selain itu juga dibawa kemungkinan dibuatnya travel di daerah Danau Toba untuk membawa wisatawan datang dari Danau Toba ke Asahan melewati jalur jalan tol Asahan-Simalungun yang kemungkinan akan selesai tidak lama lagi.
Menanggapi hal itu, Wakil Bupati Asahan Taufik, meyambut baik gagasan dari Syafrudin, dan berencana akan membuat replika istana ke Sultanan Asahan, serta akan membuat satu buku pelajaran untuk di sebarkan ke sekolah agar menjadi pelajaran ekstrakulikuler bagi murid SD dan SMP tentang asal usul Kesultanan Asahan dan berdirinya Kabupaten Asahan.
“Saya minta kepada bang Syafrudin untuk mencarikan bentuk reflika Istana Kesultanan Asahan, dan kita akan bentuk tim untuk menyusun buku sejarah asal usul Kesultanan Asahan menjadi sebuah buku agar dapat di baca oleh generasi yang akan datang,” ucap Wakil Bupati
Terakhir Wakil Bupati, berharap kepada PD IWO Asahan-Batubara, untuk terus menjaga silaturahmi dengan pihak Pemkab Asahan.
Wakil bupati menganggap, insan pers merupakan suatu bagian dari keluarga yang bisa saling membantu dalam memberikan informasi kepada masyarakat secara akurat.
“Sinergitas dan kemitraan antara wartawan dengan Pengkab Asahan selama ini terjalin dengan baik,” terangnya. (edy/syaf)