TASLABNEWS, ASAHAN-Untuk menjaga kebugaran fisik dan kesehatan para siswa siswi dan guru pengajar UPTD SMPN 2 Meranti, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara melaksanakan senam kesegaran jasmani (SKJ) 84 Sabtu (29/07/2023) sekira pukul 7.30 wib di halaman sekolah.
Kepala sekolah UPTD SMPN 2 Meranti Harison Panjaitan Spd Msi mengatakan, menindak lanjuti surat edaran dari dinas pendidikan Kabupaten Asahan atas perintah untuk melaksanakan senam kesegaran jasmani (SKJ) 84 maka kegiatan ini digelar.
“Tujuannya tak lain adalah untuk meningkatkan imunitas dan kebugaran tubuh, agar tetap prima serta terhindar dari penyakit,” ungkapnya.
Menurut Harison, gerakan senam SKJ 84 cukup sederhana dan sangat mudah di lakukan bagi siswa dan para guru yang sudah tua. Jika sudah bugar dan sehat akan selalu siap dalam melaksanakan kegiatan sehari hari.
Selain itu kegiatan Senam kesegaran jasmani yang di lakukan setiap hari Sabtu ini untuk menyegarkan pikiran setelah satu Minggu mengikuti kegiatan belajar mengajar, juga untuk mempererat silaturahmi keluarga besar UPTD SMPN 2 Meranti.
Selanjutnya setelah kegiatan Senam kesegaran jasmani selesai di lanjutan dengan mamiri (makan minum ringan) bersama. (Edi/Syaf)