TASLABNEWS, LABURA-Bupati Labuhanbatu Utara (Labura), Hendriyanto Sitorus SE MM didampingi Wakil Bupati Labuhanbatu Utara H Samsul Tanjung ST MH menghadiri acara Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) di lapangan Bhayangkari polri Aek Kanopan, Jumat (21/7/2023).
“Kebaktian Kebangunan Rohani adalah bentuk ibadah dalam Agama Kristen bertujuan untuk membangun kerohanian umat dan juga mendoakan Kabupaten Labuhanbatu utara agar semakin hebat,” ujar ketua panitia.
Bupati berharap, dengan terlaksananya KKR ini pemuda, pelajar SMP dan SMA negeri maupun swasta, dapat mencerdaskan iman melalui KKR dan tidak terlena dengan teknologi.
Bupati juga mengucapkan terimah kasih kepada Bamagnas Labura dan Yayasan Terang Ministry yang telah melaksanakan kegiatan ini. Sebelum Bupati beranjak menuju acara HUT Labura, bupati memotong tumpeng pertanda kegiatan KKR resmi dibuka.
Bupati juga telah membentuk tali asih khusus untuk umat Kristen di Labura untuk bantuan pada umat Kristen yang dananya sebesar 2,5 persen dari gaji ASN.
“Tidak ada bentrok antar agama dan kerukunan antar umat beragama sangat kuat di Labura, toleransi sangat diutamakan,” ucap Bupati. (Cad/Syaf)