TASLABNEWS, ASAHAN-Bakal calon anggota DPRD kabupaten Asahan dapil 7, Muhammad Arif telah mempersiapkan segalanya untuk ikut bertarung memperebutkan salah satu kursi DPRD kabupaten Asahan dari dapil 7 dari partai Golkar. Salah satunya mendirikan posko pemenangan.
Posko kemenangan di resmikan, Jum’at (28/07/2023) terletak di Dusun 5, Desa Rawang Pasar 5, Kecamatan Rawang Panca Arga, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara oleh Muhamad Arif.

Kegiatan di hadiri ketua DPC partai Golkar Kabupaten Asahan Evi, Ketua Laskar Banteng Liar Syawaluddin Marpaung, ketua PAC Rawang panca arga Bambang ketua PAC Meranti Herman ketua kemengan Arif Pulo bandreng serta tim kemengan Muhammad Arif dari desa dan dusun se Kecamatan Rawang Panca Arga.
Kegiatan peresmian posko kemenangan di rangkai dengan penyantunan anak yatim dan pemotongan nasi tumpeng.
Bambang ketua PAC Rawang Panca Arga sekaligus ketua kemengan Muhammad Arif untuk Kecamatan Rawang Panca Arga mengatakan, setelah posko kemenangan Muhammad Arif di resmikan, kepada rekan baik dari desa dan dusun hendaknya mulai aktif untuk bergerak.
“Sampaikan kepada masyarakat siapa itu Arif,” ucap Bambang dalam pembukaan sambutannya.
Sementara Muhammad Arif berharap setelah berdirinya posko, kepada relawan dan simpatisan jangan segan datang ke posko.
Arif juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh yang hadir dan sudah meluangkan waktunya demi menghadiri peresmian posko.
Hal yang sama di katakan ketua DPC Partai Golkar Asahan Evi. Dalam bimbingan dan harapannya, Evi berharap posko bukan hanya untuk tempat mengakulasi suara, tetapi posko juga harus bisa untuk kemaslahatan Masyarakat.
“Kelak posko kemenangan Muhammad Arif bisa tempat mengadu masyarakat yang memang membutuhkan bantuan,” terang Evi. (Edi/Syaf)