TASLABNEWS, ASAHAN – Portal yang berada di Simpang Rawang tepatnya di Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara yang tumbang satu bulan lalu raib, Minggu (11/06/2023).
Dari keterangan warga setempat yang namanya tak mau di sebutkan, besi portal tersebut sudah tumbang sejak satu bulan yang lalu. Dan sekarang hilang, tak tau siapa yang ambil.
“Mungkin portal itu tumbang karena tersenggol truk. Kalau orang saja gak mungkin bisa tumbang. Portal itu juga pernah tumbang sebelumnya,” ungkapnya.
Menurutnya, dikarenakan portal itu tumbang mengakibatkan banyak kendaraan dengan muatan berat masuk ke arah Kecamatan Rawang Panca Arga, sehingga jalan tersebut mulai terjadi kerusakan.
Terpisah, warga lainnya, Paiman berharap portal segera di perbaiki dan dipasang kembali, demi menjaga jalan agar tidak cepat hancur karena dilintasi kendaraan dengan beban berat.
Dari pantauan awak media di lapangan, tampak tiang portal yang masih berdiri dengan bagian atas tiang terlihat potongan yang rapi, diduga sengaja dipotong dengan alat. (edi)