TAPTENG, TASLABNEWS – Babinsa Koramil 05/Kolang, Serda Charly Hutabarat membantu warga melaksanakan penimbunan Jalan Desa, menuju lokasi perkebunan masyarakat. Berlokasi di Desa Unte Mungkur IV, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).
Menurut warga, pembenahan jalan itu dilakukan agar akses jalan dari kampung menuju areal perladangan atau perkebunan warga semakin lancar. Pasalnya, kondisi jalan desa tersebut, di sejumlah titik tergerus longsor.
Untuk itu, warga melakukan pembenahan, agar tanahnya datar kembali. Yakni dengan melakukan penimbunan jalan yang tergerus longsor. “Kedepannya, Kita juga akan melakukan pengecoran atau rabat beton,” ungkap Nurdin, warga sekitar, Jumat (12/05/2023).
Melihat kondisi yang dialami, Serda Charly Hutabarat merasa sangat prihatin. Apalagi diakibatkan longsor, warga binaaannya menjadi sangat kesulitan untuk melintas menuju kebun.
“Mengatasinya, Kita bersama warga bahu membahu melakukan penimbunan jalan yang tergerus longsor. Kita harapkan kedepannya, jalan ini bisa segera dirabat beton. Sehingga warga akan lebih lancar dalam melakukan aktifitas sehari-hari,” sebut Serda Charly Hutabarat.
Hal itu dibenarkan oleh Komandan Kodim 0211/TT, Letkol Inf Jon Patar Banjarnahor, S.I.P melalui Plh Danramil 05/Kolang, Letda Inf Beringin Limbong. Dia mengatakan, pihaknya akan selalu siap membantu masyarakat dalam mewujudkan pembangunan di wilayah teritorialnya.
“Pembenahan jalan menuju lokasi perkebunan warga ini, perlu dilakukan dengan segera. Hal ini dilakukan agar warga tidak kesulitan dalam mengangkut hasil pertanian, serta demi kelancaran akses transportasi ke kebun,” jelas Letda Inf Beringin Limbong.
Plh Danramil 05/Kolang itu menuturkan, tindakan ini merupakan bentuk dukungan Babinsa Jajaran Kodim 0211/TT dalam mensukseskan program pembangunan yang ada di wilayah binaaannya.
“Kita berharap, kebersamaan TNI-Rakyat dapat terus terjalin baik, guna Kemanunggalan yang kuat dan solid. TNI akan berupaya semaksimal mungkin memberikan karya terbaik buat kesejahteraan warga binaan,” pungkas Perwira TNI-AD berpangkat satu balok emas di pundak itu. (ReS/Syaf)