TASLABNEWS, ASAHAN-Kepala SMPN 1 Air Batu Sabam Malatua mengutip uang ke siswa sebesar Rp100.000 untuk merehab Mushola yang berada di kompleks sekolah tersebut.
Hal ini di sampaikannya, Senin (13/3/2023) sekira pukul 12.00 WIB.di ruang kerjanya.
“Saya yang perintahkan, ketua komite untuk merehab Mushola yang sudah lama dan tak layak lagi digunakan. Selanjutnya komite mengumpulkan orang tua wali murid dan disepakati untuk merehab Mushola per siswa di kenakan Rp100 ribu dan untuk yang orang tuanya di sini ada 2 atau 3 orang anaknya dikenakan Rp150 ribu,” terang Sabam.
Selain itu Sabam juga menjelaskan, siswa SMPN 1 Air Batu sebanyak 630 orang dan yang dikutip untuk perehaban hanya siswa yang beragama Islam sedangkan yang lain agama tidak.
Lanjut Sabam, selain kutipan dari para siswa pihak sekolah juga meminta bantuan dari alumni sekolah SMPN 1 Air Batu seperti anggota DPRD Kabupaten Asahan Benteng Panjaitan.
Adapun transaksi dana yang di butuhkan untuk rehab Mushola itu sebesar Rp100 juta.
Dari pantauan wartawan, pengerjaan rehab mushola baru selesai 60 persen. (Edi/Syaf)