TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – DPRD Kota Tanjungbalai secara resmi melantik dan meresmikan pengangkatan Julianti Silaen,S.Pd sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kota Tanjungbalai masa jabatan 2019-2024 dalam rapat paripurna DPRD Kota Tanjungbalai, Senin (6/2/2023).
Julianti Silaen dilantik sebagai PAW anggota DPRD Kota Tanjungbalai menggantikan H Alpian Panjaitan,SH,MM yang telah meninggal dunia. Pelantikan dan pengambilan sumpah janji sebagai anggota DPRD Kota Tanjungbalai ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tanjungbalai T Eswin ST.
![Julianti Silaen Dilantik Sebagai PAW Anggota DPRD Kota Tanjungbalai](https://www.taslabnews.com/wp-content/uploads/2023/02/IMG-20230206-WA0058.jpg)
Anggota DPRD Kota Tanjungbalai dari Partai PKS ini dilantik dan diambil sumpahnya berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Nomor : 188.44/59/KPTS/2023, tanggal 19 Januari 2023 tentang Peresmian Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antar Waktu anggota DPRD Kota Tanjungbalai.
Rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tanjungbalai, T Eswin ST ini dihadiri oleh Pimpinan dan anggota DPRD Kota Tanjungbalai, Wali Kota Tanjungbalai H Waris Tholib,S.Ag,MM dan jajaran Forkopimda, Sekretaris KPU Kota Tanjungbalai, serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kita (Pemko) Tanjungbalai namun tidak dihadiri oleh Ketua KPU Kota Tanjungbalai.
“Ketua KPU Kota Tanjungbalai tidak bisa hadir karena sedang memimpin rapat pleno di Kantor KPU Kota Tanjungbalai,” ujar Sekretaris KPU Kota Tanjungbalai K M D Panjaitan,
Prosesi pelantikan ini diawali dengan pengucapan sumpah janji oleh Julianti Silaen,S.Pd yang dipandu oleh Ketua DPRD Kota Tanjungbalai, T Eswin ST. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan dan penyematan PIN anggota DPRD Kota Tanjungbalai.
“Kami mengucapkan selamat kepada Saudari Julianti Silaen,S.Pd yang baru saja diambil sumpahnya. Mari kita bekerja bersama-sama untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Kota Tanjungbalai,” kata Ketua DPRD Kota Tanjungbalai, T Eswin,ST.
Hal senada juga disampaikan oleh Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Tholib,S.Ag,MM dalam kata sambutannya. Katanya, apabila kinerja dari anggota DPRD bagus, pasti masyarakat tidak akan memilih yang lain lagi dalam Pemilu mendatang.
“Jika kinerja dari para wakil rakyat ini bagus, maka dalam Pemilu mendatang, masyarakat tidak akan capek-capek lagi memilih yang lain. Begitu juga dengan Wali Kota, jika memang bagus kinerjanya, pasti dipertahankan oleh masyarakat,” ujar Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Tholib,S.Ag,MM.
Pelantikan dan peresmian PAW anggota DPRD Kota Tanjungbalai masa jabatan 2019-2024 ini diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Pimpinan dan anggota DPRD Kota Tanjungbalai, Wali Kota Tanjungbalai H Waris Tholib SAg MM dan Forkopimda serta undangan yang lain. (ign/syaf)