TASLABNEWS, ASAHAN-Pengerjaan proyek pembangunan jalan sepanjang 200 m di Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara di tuding warga asal jadi dan terkesan di biarkan tanpa ada kelanjutannya.
Hal ini di sampaikan oleh warga Desa Sumber Sari yang mengaku bernama Budi kebetulan melalui jalan tersebut, Rabu (14/11/2022) sekira pukul 11.45 wib.
Dari keterangan Budi, sudah satu bulan jalan ini di kerjakan tapi entah mengapa sampai sekarang terbelengkalai dan tidak diteruskan. Sementara jalan ini adalah akses satu satunya untuk lewat mobil.
Hal yang sama di katakan Dian warga Sumber Sari. Ia merasa pekerjaan pembangunan jalan terkesan asal buat.
Hal ini terlihat dari hasil yang tidak bagus. Seharusnya untuk menimbun jalan batunya di geleder dan di padatkan, namun ini tidak dipadatkan. Makanya datang hujan batu yang bercampur tanah tidak padat, alhasil seperti kubangan.
Sementara Iwan warga yang sama menyayangkan material penimbunan jalan yang tidak bagus.
Menurut Iwan, seharusnya untuk menimbun jalan di gunakan batu yang bercampur pasir.
“Seharusnya untuk menimbun jalan batu bercampur pasir jangan tanah, kalau kena hujan bisa seperti kubangan,” kata Iwan.
Dari keterangan warga yang lewat pada dasarnya mereka bersukur karena jalan di perbaiki, tetapi seharusnya lebih baik lagi jangan asal jadi.
Pantauan awak media taslabnews di lapangan, Rabu (14/12/2022) tidak di temukan plang tanda pengerjaan proyek. (Edi/Syaf)