TASLABNEWS, ASAHAN-Dalam penutupan uji kompetensi wartawan (UKW) angkatan 50 dan 51 di hotel Sabty Garden Kisaran, Asahan Sumatera Utara, Minggu (11/12/2022), Ketua PWI Sumut H Farianda Putra Sinik merasa kecewa atas parahnya infrastruktur Jalan lintas sumatera tepatnya memasuki Kabupaten Batubara menuju Kabupaten Asahan.
Itu disampaikannya dalam sambutannya yang juga di hadiri Wakil Bupati Asahan yang wakilkan kadis Kominfo Asahan Syamsuddin, Ketua PWI Kabupaten Asahan Indra Sikumbang, Dewan Kehormatan Propinsi Persatuan Wartawan Indonesia (DKP PWI) Sumut Muhamad Sharir para penguji kopetansi wartawan dan para peserta UKW angkatan 50 dan 51.
Harianda merasa kecewa atas perbaikan jalan yang terkesan asal jadi dan tak ada penjaga jalan untuk mengamankan kendaraan yang lewat.
Harianda mengatakan, dalam cuaca hujan pengaspalan tetap di lakukan, hal ini bisa mengakibatkan mutu jalan yang di aspal tidak kuat dan mudah terkelupas, selain itu tidak ada penjaga dari disbub atau polisi untuk pengaman yang ada hanya pekerja proyek.
Hal ini mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang.
” Seharusnya tadi saya bisa sampai lebih cepat, namun di karenakan adanya pengaspalan yang yang tiada pengawas membuat saya tertahan lama, mau marah tapi tak tau mau marah dengan siapa,” ungkap Harianda kesal.
Sebelumnya ketua dewan kehormatan persatuan wartawan Indonesia (DKP PWI) Sumut Muhamad Sharir mengumumkan keputusannya hasil uji kompetensi wartawan (UKW) angkatan 50 di kabupaten Asahan di ketahui peserta UKW muda berjumlah 48 orang, dinyatakan berkopentensi sebanyak 26 orang ,16 orang belum berkopentensi dan 6 orang UKW madya.
Selanjutnya uji kompetensi wartawan UKW angkatan 50 di Hotel Sabty Garden yang berlangsung mulai tanggal 10-11 Desember 2022 di tutup oleh Bupati Asahan yang di wakilkan oleh Kadis Kominfo Asahan Syamsuddin. (Edi/Syaf)