TASLABNEWS, TAPTENG – Polres Tapanuli Tengah (Tapteng), melaksanakan upacara serah terima jabatan Kapolsek Sorkam, di lapangan apel Mapolres Tapteng, Senin (19/12/2022) sekira pukul 08.30 WIB.
Upacara dipimpin Kapolres Tapanuli Tengah, AKBP Jimmy Christian Samma, S.I.K, Dilaksanakan sesuai Surat Telegram Kapolda Sumut, perihal pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan dilingkungan Polda Sumut.
Berdasarkan ST/1881/XI/KEP./2022 Polda Sumut tanggal 30 November 2022, bahwa Kapolsek Sorkam dijabat oleh Iptu Edy Suranta, jabatan lama dari Panit 1 Unit Reskrim Polsek Belawan, Polres Pelabuhan Belawan Polda Sumut.
Sementara AKP Ismail Lubis, yang merupakan mantan Kapolsek Sorkam, memasuki masa purna bhakti (pensiun), dan dijabat sementara oleh AKP Irawadi, sesuai Surat Perintah Kapolres Tapteng Sprin 807/IX/2022, 30-9-202.
Kapolres Tapanuli Tengah dalam amanatnya mengucapkan selamat datang kepada Iptu Edy Suranta. Selaku pejabat Kapolsek Sorkam, Kapolres meminta Edy Suranta agar segera menyesuaikan diri terhadap tugas yang diemban, terutama kesiapan Operasi Lilin Toba 2022.
“Mutasi jabatan adalah hal yang wajar demi memenuhi kebutuhan organisasi dan kelancaran tugas-tugas kepolisian. Apa yang telah dipercayakan agar kita syukuri dan jadikan sebagai ladang ibadah. Laksanakan tugas yang diemban dengan rasa tanggungjawab” ucap Kapolres Tapteng.
Penanggalan dan penyematan tanda pangkat dan pengambilan sumpah jabatan didampingi rohaniawan, disaksikan langsung oleh pejabat utama Polres Tapteng, personil Polres Tapteng serta Ketua dan anggota Bhayangkari Cabang Tapanuli Tengah. (ztm/syaf)