TASLABNEWS, ASAHAN – Dalam rangka menjaga sinergritas antara TNI dan polri, Kapolsek Kisaran Kota bersama Danramil 18 Meranti mengadakan apel bersama di halaman Danramil 18 Meranti, Desa Sei Beluru, Dusun I, Kecamatan Meranti, Asahan, Senin 29/11/2022 pukul 09.00 WIB.
Kapolsek Kisaran Kota IPTU Joy Ananda Putra Sianipar memaparkan bahwa apel gabungan itu bertujuan untuk menjaga sinergitas TNI -POLRI, khususnya Polsek kisaran kota dan Danramil 18 Meranti, sehingga dalam pelayanan kepada masyarakat akan lebih mudah dan kondusif.
Disebutkan IPTU Joy bahwa kegiatan apel bersama telah beberapa kali dilaksanakan antara Polsek Kisaran Kota dan Danramil 18 Meranti.
“Hal ini sesuai dengan arahan Kapolri, menjaga ketertiban dan ketentraman umum bersama TNI -POLRI,” terang IPTU Joy.
Demikian juga yang disampaikan oleh Danramil 18 Meranti, Mayor Inf Jamil. “Di lapangan Personil POLRI-TNI selalu bertemu dalam menjaga keamanan. Dimasa yang tenang ini, selalu mengadakan apel gabungan,” tuturnya
Usai kegiatan apel bersama, dilanjutkan dengan kegiatan berbincang-bincang sembari menikmati makanan dan minuman. (edi/mom)