TASLABNEWS, ASAHAN – Musyawarah Penegak Putra dan Putri (MUSPPANITRA) se-Kwaran Meranti dilangsungkan Yayasan Perguruan TPI Abi Husni, Desa Meranti, Kecamatan Meranti, Asahan.
Tujuan pelaksanaan Musppanitra yang dilaksanakan pada hari Minggu (18/09/2022) tersebut, untuk memilih Ketua masa bakti 2022-2025.
Wakil Ketua Bidang Pembina Anggota Dewasa, KA Marsidi AU saat membuka pelaksanaan Musppanitra menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilakukan sekali dalam tiga tahun.
KA Marsidi berharap kepada ketua yang baru terpilih nantinya, untuk selalu menjaga dan mengembangkan program yang sudah ada selama 3 tahun ke depan.
Ditambahkan Ka Marsidi, setiap anggota Pramuka diminta untuk menjaga nama baik keluarga, sekolah dan jangan sampai terlibat dalam kejahatan baik mencuri,balap liar, atau narkoba.
Musppanitra tersebut dihadiri oleh seluruh perwakilan penegak putra dan putri dari setiap gugus depan yang ada di kwaran Meranti.
Dalam pemilihan, secara aklamasi Ikhsan Pratama dari Ambalan Yayasan Perguruan Kesatuan Meranti terpilih menjabat ketua untuk 3 tahun kedepan. (edi/mom)