TASLABNEWS, SIBOLGA– Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Kodim 0211/TT terus bersinergi dengan masyarakat dalam membuka jalan baru sepanjang 2.800 meter dan lebar 8 meter di wilayah teritorialnya, Kota Sibolga.
Jalan baru yang dibuka Program TMMD Tahun 2022 tersebut, merupakan jalan penghubung antara Kelurahan Hutabarangan, Kecamatan Sibolga Utara dengan Kelurahan Aek Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.
“Hari pertama hingga kini, kegiatan TMMD Ke-114 yang dilaksanakan fokus melaksanakan sasaran fisik. Yakni, pembukaan jalan baru penghubung 2 Kelurahan yang berada di 2 Kecamatan yang berbeda,” ujar Komandan Satgas TMMD Ke-114 Kodim 0211/TT, Letkol Czi Mangatas Pandapotan Sibuea SH MHan, Kamis (04/08/2022).
Di lokasi, tampak Satgas TMMD Ke-114 Kodim 0211/TT bersama masyarakat setempat, bersinergi membuka jalan penghubung 2 Kelurahan yang ada di Kota Sibolga. Areal jalan yang dibuka cukup sulit, karena merupakan daerah perbukitan yang memiliki areal cukup terjal.
“Walau medan lokasi pembukaan jalan ini tergolong cukup sulit dan ekstrem, namun tidak mengurangi semangat Satgas TMMD bersama masyarakat untuk menyelesaikannya. Cuaca hujan mendera, semangat tak kendor mencapai target pelaksanaan pembukaan jalan baru,” tegas Pemegang Tongkat Komando Kodim 0211/TT itu.
Perwira TNI-AD Lulusan Akademi Militer Tahun 2001 itu mengakui pihaknya dalam pelaksanaan TMMD Ke-114 Tahun 2022 ini, menghadapi sejumlah kendala di lapangan. Termasuk faktor cuaca yang sering menjadi pekerjaan menjadi sedikit semakin sulit dan terkendala.
“Kita akan berbuat maksimal agar pelaksanaan TMMD Ke-114 Tahun 2022 ini dapat selesai sesuai waktu yang telah ditentukan. Sehingga dapat segera dimanfaatkan masyarakat,” pungkas Mangatas.
Pada TMMD Ke-114 Kodim 0211/TT Tahun 2022 ini, Sasaran fisik berupa pelaksanaan pembukaan jalan baru sepanjang 2.800 meter beserta 2 (dua) unit jembatan. Jembatan yang akan dibangun nantinya, akan dibuat jembatan sementara yang berukuran 8 meter x 4 meter dan berukuran 3 meter x 4 meter. (ReS/Syaf)