TASLABNEWS, ASAHAN– Meski kurang mendapat perhatian dari Pemkab Asahan, namun kesenian reog Gembong Buwono mengharumkan nama Kabupaten Asahan di tingkat provinsi. Terbukti, reog Gembong Bawono berhasil meraih juara 1 se Sumut.
Dimana dalam memperingati Hari Kemerdekaan HUT ke 77 RI, DPP Pujakesuma menggelar perlombaan reog di Deli Serdang, Sumatera Utara pada 14 Agustus 2022.
Dalam perlombaan itu, reog Gembong Bawono asal Kelurahan Sentang, Jalan Langsat Kabupaten Asahan berhasil meraih juara 1 dalam perlombaan kesenian kebudayaan Reog tingkat Sumatra Utara.
Terpisah, Ketua DPD GBPU Asahan Maulana Annur mengatakan, kesenian kebudayaan Reog Gembong Bawono asal Jalan Langsat Sentang ini sangat bagus sekali.
Dimana Suriono tetap gigih melestarikan kesenian reog yang mengharumkan nama Kabupaten Asahan.
Namun sayangnya Pemerintah Kabupaten Asahan, khususnya pihak Kecamatan Kisaran Timur kurang mendukung kesenian Reog Gembong bawono ini.
Pasalnya secara izin dan akta pendirinya sudah lengkap. Akan tetapi, saat hendak mengikuti perlombaan dalam ajang acara silaturahmi akbar di Deli Serdang guna untuk mengikuti perlombaan Reog se Sumatra Utara, ternyata Pemkab Asahan tidak ada memberikan bantuan.
Sehingga Suriono pendiri Reog asal Asahan ini merasa sulit saat meminta dukungan bantuan dari pemerintah setempat. (Edi/Syaf)