TASLABNEWS, ASAHAN– Anggota DPRD Sumut Sri Kumala mengunjungi lokasi pabrik tahu yang meledak di Dusun 5, Desa Bunut Sebrang, Kecamatan Pulau Bandreng, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Selasa (2/08/2022) sekira pukul 08:30 wib meledak.
Sri Kumala dalam kejadian itu mengucapkan belasungkawa atas musibah yang terjadi, semoga korban yang terluka segera sembuh.
Sri juga mempertanyakan terkait pekerja yang menjadi korban. Dari ledakan pabrik tahu apakah para pekerja ada BPJS kesehatan atau BPJS tenaga kerja.
“Saya atas nama pribadi mengucapkan belasungkawa atas kejadian ini dan berharap tidak ada lagi kejadian seperti ini terulang. Makanya saya pertanyakan apakah pekerja sudah di urus BPJS kesehatan dan BPJS tenaga kerjanya,” kata Sri.
Di ketahui pada Selasa 02/08/2022 jam 08.30 wib pabrik tahu meledak di duga akibat mesin stem atau brower tekanannya terlalu tinggi yang mengakibatkan 7 orang luka luka, dan rumah penduduk di sekitar pabrik rusak. (Edi/Syaf)