TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Dalam rangka untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat khususnya bagi umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah, personil Satuan Lalu Lintas dari Polres Tanjungbalai laksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas (gatur lalin) di lokasi sejumlah Gereja di Kota Tanjungbalai pada hari Minggu (7/8) mulai dari pukul 09.30 Wib.
Kapolres Tanjungbalai, AKBP Ahmad Yusuf Afandi,SIK,MM yang dihubungi melalui Kasat Lantas, AKP Hotlan Wanto Siahaan,SH mengatakan, kegiatan pengaturan arus lalu lintas di lokasi sejumlah Gereja tersebut diantaranya adalah di Gereja HKBP Kota Tanjungbalai, Gereja GMI El-Nathan, Gereja Katolik Santo Mikael, Gereja Pentakosta, Gereja GKPI dan Gereja HKBP Sirantau.
Katanya, kegiatan yang dilaksanakan berupa membantu menyeberangkan para jemaat yang akan melaksanakan ibadah maupun yang telah selesai beribadah.
“Lewat adanya kegiatan tersebut, diharapkan akan memberikan hasil berupa terciptanya situasi arus lalu lintas yang aman, tertib dan lancar di lokasi Gereja sekaligus mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan kemacetan. Saat dilaksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas, situasi arus lalu lintas akhirnya aman, tertib dan lancar dan selama berlangsungnya kegiatan, semua berjalan aman, lancar dan kondusif,” ujar Kasat Lantas Polres Tanjungbalai, AKP Hotlan Wanto Siahaan.
Diinformasikan juga, bahwa personil Satlantas Polres Tanjungbalai yang diturunkan melaksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas adalah Bripka Rio Panggabean, Bripka TC Pasaribu dan Brigpol Iskandar. (ign/syaf)