TASLABNEWS, ASAHAN– Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kisaran-Asahan Periode 2021-2022 memilih untuk menyalurkan bantuan sembako untuk korban kebakaran dan tidak hadir di acar buka puasa bersama Forkopimda Kabupaten Asahan, Senin (25/04).
Di mana akibat musibah kebakaran yang melanda 7 unit rumah semi permanen di Jalan Marah Rusli, Gang Dam, Lingkungan V, Kelurahan Selawan, sekira pukul 15.35 WIB. Kebakaran tersebut diduga mengakibatkan kerugian puluhan juta.
Saat dikonfirmasi, Syaiful Rangkuti menyampaikan, ia merasa turut prihatin atas kebakaran yang membakar rumah masyarakat tersebut.
Kemudian, secara spontan HMI menyalurkan bantuan tersebut sebagai wujud tanggungjawab keumatan.
“HMI memilih tidak ikut hadir dalam acara silaturahmi dan buka puasa bersama Forkopimda Kabupaten Asahan disaat masyarakat Asahan berduka,” ucapnya.
“Semoga para korban diberikan ketabahan dan keikhlasan menjelang hari raya idul Fitri dan saya harap Bupati Asahan untuk segera memberikan perhatian terhadap korban kebakaran,” ucapnya. (Ril/Syaf)