TASLABNEWS, LABURA – Dua bulan sudah berlalu pelaku tindak pidana pengancaman terhadap Nurlelawati hingga kini belum ditangkap. Bahkan, pelaku berinisial Z alias OP terlihat berkeliaran.
“Sampai hari ini terlapor belum ditangkap. Sudah dua bulan lebih istri saya membuat laporan pengaduan ke Polsek Aek Natas. Namun pelaku pengancaman terhadap istri saya belum ditangkap,” ungkap E. Dasopang, Selasa (22/2/2022) kepada wartawan.
Menurut Dasopang, pengancaman yang dilakukan pelaku membuat istrinya, Nurlelawati trauma dan ketakutan.
Pengancaman dengan menggunakan sebilah parang terjadi di depan khalayak ramai. Parang yang digunakan pelaku nyaris mengenai kepala Nurlelawati.
“Setelah kejadian pengancaman, istri saya langsung membuat laporan pengaduan ke Polsek Aek Natas, 8 Desember 2021, dengan LP No: LP/B/252/XII/2021/SPKT.UNIT SABHARA POLSEK AEKNATAS/RES L.BATU/POLDASU,” ujar Dasopang.
Setelah pelaporan itu, kata Dasopang, dirinya hampir setiap minggu melakukan koordinasi kepada Kapolsek Aek Natas, meminta agar laporan istrinya diproses dan terlapor segera ditangkap. Namun hingga kini terlapor belum ditangkap.
“Saya merasa kecewa atas kejadian ini, proses penangkapan terkesan lamban. Satu orang saja tidak bisa ditangkap, padahal sudah dua bulan lebih ini, dan menurut informasi terpercaya selama dua bulan terakhir terlapor sering mondar mandir di wilayah Kecamatan Aek Natas,” sebut Dasopang.
Ia berharap kepada aparat penegak hukum agar pelaku pengancaman terhadap istrinya ditangkap.
“Harapan dan mimpi kami, hukum adalah panglima sejati dan bukanlah pepesan kosong. Untuk itu, kami berharap pihak berwajib mengungkapkan masalah ini sejelas-jelasnya dan tuntas secara berkeadilan bagi semua pihak,” harap Dasopang.
Kanit Reskrim Polsek Aek Natas, Polres Labuhanbatu, Ipda Ropensus Manik, yang dikonfirmasi mengaku pihaknya masih berupaya mencari keberadaan pelaku.
Namun mantan Kanit Reskrim Polsek Kampung Rakyat itu tidak menjelaskan upaya yang telah dilakukan, karena menurut suami pelapor bahwa pelaku pengancaman sering mondar mandir di wilayah hukum Polsek Aek Natas. (Cad/mom)