TASLABNEWS, ASAHAN – Mulai bulan Januari 2022 sampai dengan bulan Maret 2022, penyaluran bantuan kepada Penerima Keluarga Harapan (PKH) dilakukan melalui Kantor Pos.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Cabang Pos (KCP) Meranti, Rida Daulay kepada kru media Taslabnews.com, Rabu (23/02/2022) pukul 11.00 WIB.
Saat ditemui di Kantor Pos, Rida menjelaskan bahwa untuk Kecamatan Meranti ada 460 orang yang mendapatkan bantuan PKH sebesar Rp200.000 per bulan. Sehingga total bantuan sejak bulan Januari hingga Maret 2022, sebesar Rp600.000.
“Nantinya setiap penerima bantuan, BPMT penerima bantuan sembako, rumahnya akan difoto, untuk mengetahui status sosial penerima,” jelas Rida.
Sementara koordinator PKH Kabupaten Asahan, Ilham saat si konfirmasi lewat via seluler mengatakan bahwa untuk sementara pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT), juga disalurkan melalui PT Pos Indonesia.
“BLT yang biasanya lewat Bank link, untuk bulan Januari sampai Maret ini dibagikan lewat PT Pos Indonesia. Hal ini dilakukan untuk mempercepat penyaluran,” terangnya.
Sedangkan peran Petugas PKH dilapangan, lanjutnya, untuk mendampingi Personil Dinas Sosial, yang akan memonitoring dan memantau penerima PKM. Untuk memastikan uang tersebut benar-benar sampai ke tangan penerima dan penerima membelanjakan bantuan itu untuk sembako.
“Untuk ke depan, kami belum bisa memastikan apakah bantuan PKH masih melalui Kantor Pos atau melalui Bank Link,” pungkas Ilham. (edi/mom)