TASLABNEWS.ASAHAN-Wakil Bupati Asahan Taufik ZA di dampingi asisten pemerintahan Buwono Prawan.SIP MSi, Kepala Dinas Pendidikan (mewakili) Kadis Kominfo (mewakili) meninjau langsung velaksanaan vaksinasi bagi kelompok anak usia 6-11 tahun di SDN 014693 Desa Sei Beluru Kecamatan Meranti Kabupaten Asahan, Rabu (12/01/2022).
Taufik mengatakan, pemberian vaksin kepada kelompok usia 06-11 tahun merupakan tindak lanjut dari arahan presiden RI.
Lebih lanjut taufik menjelaskan, pelaksanaan vaksin bagi anak usia 06-11 tahun harus mengikuti petunjuk teknis dan hasil pemeriksaan oleh Doktor.
Artinya, anak yang akan di vaksin harus benar benar memenuhi kereteria kesehatan yang di tetapkan.
Taufik juga mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan akan terus mengupayakan pelaksanaan vaksin untuk anak kelompok 06-11 dapat berjalan baik, sehingga proses belajar mengajar tatap muka bisa berjalan dengan baik.
Semetara korwil dinas pendidikan Kecamatan Meranti Darwin untuk hari ini ada tiga sekolah yang mengikuti vaksin nasi bagi anak kelompok usia 06-11 tahun, di antaranya SD 014693 Desa Sei Beluru, SD 010077 Desa Sei Beluru.dan SD 015893 Desa Air Putih.
Turut hadir dalam acara itu Camat Meranti dan unsur forkopincam, Kaposian Meranti Koramil 18 Meranti dan Kepala Desa Sei Beluru. (Edi/syaf)