TASLABNEWS, ASAHAN – Dalam rangka peningkatan serta pencapaian produksi perkebunan, perlu dilakukan berbagai upaya pendekatan, sosialisasi serta kerjasama dengan karyawan. Kegiatan tersebut menjadi agenda rutinitas yang dilakukan Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN).
Hal tersebut dikatakan Ketua SPBUN PTPN IV basis Pulu Raja, Kecamatan Pulau Rakyat Asahan, Edwar Sugianto kepada kru media taslabnews.com, usai mengadakqn silaturahmi di Kantor Sentral PTPN IV Pulu Raja, Sabtu ( 09/11/2021).
Menurut Edwar Sugianto, SPBUN mengadakan sosialisasi pencapaian produksi pada karyawan pemanen, yang mana hal tersebut merupakan komitmen dan tanggung jawab serikat pekerjaan untuk mendukung perusahaan dalam hal pencapaian produksi di PTPN IV Pulu Raja.
Edwar menambahkan, Serikat pekerja ini berkomitmen untuk melaksanakan atau mendukung dalam hal pencapaian produsi, sehingga diharapkan dengan adanya sosialisasi ini tercapai target- target produksi yang telah ditargetkan oleh perkebunan khususnya perkebunan PTPN IV Pulu Raja.
“Hal tersebut menjadi tanggungjawap SPBUN selaku wadah pekerja (karyawan)di perkebunan,” tegas Edwar.
Demikian juga diungkapkan Asisten SDM, Otniel STP, Tampubolon, SH. Dirinya memberi apresiasi kepada masing- masing manajemen perusahaan dan serikat pekerja yang telah berhasil mengabdi di perusahaan.
“Bukan semata- mata memenuhi ketentuan UU letenaga kerjaan, namun bagian dari tata kelola menciptakan hubungan bisnis yang harmonis antara perusahaan dan serikat pekerja agar kinerja perusahaan dapat tercapai secara maksimal,” sebut Otniel.
Disamping sosialisasi SPBUN kami akan melakukan pemberian reward bagi yang terbaik untuk lebih memotivasi pekerja untuk mencapai produksi. Untuk karyawan yang pensiun kami juga akan memberikan cendra mata sebagai bentuk apresiasi kami kepada karyawan yang mengabdi di perkebunan.
Hadir dalam pertemuan pengurus SPBUN basis PTPN IV Pulu Raja, Kecamatan Pulau Rakyat Asahan, Manager PTPN IV Pulu Raja, Sutres, SP, Kepala Dinas Pengolahan, Agus Sipayung,ST, Sekretaris Saiful Anwar, Bendahara Suroyo (wakil bendahara ), Komandan Satgas, Mei Dedy Sitorus. Kadis Tanaman, M Zuhri Pradana SP dan Asisten SDM, Oniel Willy,STP, Tampubolon SH. (Sof/mom)