TASLABNEWS, ASAHAN – Program sentra vaksinasi yang difasilitasi Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit ( GAPKI ) Sumut, Polri melalui Polres Asahan, ProJO dan Kemenkes, digelar di Balai Karyawan Divisi 06 PT PP London Sumatera Indonesia Tbk Gunung Malayu Estate, Selasa (19/10/2021).
Acara dihadiri Kapolres Asahan, AKBP Putu Yudha Prawira diwakili Kapolsek Bandar Pulau, AKP AY Sirega, Estate Manager PT PP.Lonsum Gunung Melayu, Kecamatan Rahuning, Kabupaten Asahan, Ir Hadi Siswanto di dampingi Asisten se PT PP Lonsum Gunung Malayu dan tokoh masyarakat.
Dalam Kegiatan vaksinasi tersebut, pesertanya berasal dari keluarga karyawan dan masyarakat sekitar perkebunan, berjumlah 964 orang, mulai umur 12 tahun sampai lansia, terdibagi 21 tim, yaitu tim Polres Ashan , Puskesmas Kecamatan Aek. Songsongan, dan Puskesman Kecamatan Rahuning .
Ir Hadi Siswanto menyampaikan kepada ktu media Taslabnews.com, karyawan PT PP London Sumatera Gunung Malayu telah seratus persen di vaksinasi. Protokol kesehatan itu yang utama adalah menggunakan masker karena virus Corona ini menular lewat mata, hidung dan mulut .
Dijelaskan Ir. Hadi Siswanto, untuk mendapatkan vaksinasi dalam kegiatan tersebut, keluarga karyawan maupun masyarakat sekitar perkebunan, harus membawa foto copy KTP/ KK, nomor hp yang bisa menerima SMS.
“Peserta dalam kondisi sehat dan sudah serapan pagi. Bagi yang memiliki penyakit Comorbid agar membawa surat keterangan rekomendasi vaksinasi dari dokter spesialis,” sebut Ir. Hadi Siswanto. (Sof/mom)