TASLABNEWS, ASAHAN – Sehari usai dilantik sebagai Camat Meranti, Sugeng Surya Saragih melakukan peninjauan perbaikan tanggul Sei Serani yang jebol akibat diterjang banjir beberapa waktu yang lalu.
Dibawah teriknya matahari, Selasa (7/9/2021) pukul 11.30 WIB, Camat Meranti yang baru dilantik tersebut didampingi Kaposyan Meranti, Aiptu Syamsul Rizal, berjalan kaki sejauh 1 Kilometer menuju lokasi tanggul yang diperbaiki oleh Dinas PUPR Kabupaten Asahan.
Kepada kru media Taslabnews.com, Camat Meranti mengatakan, dirinya akan kembali mengusulkan percepatan normalisasi Sei Serani yang telah mengalami pendangkalan.
“Kita akan usulkan kembali ke Pemkab Asahan agar normalisasi Sei Serani segera dilakukan,” ujar Sugeng Surya.
Menurutnya, banjir yang terjadi di Kecamatan Meranti bukan hanya karena curah hujan yang tinggi dan air kiriman, tapi juga karena adanya pendangkalan Sungai Serani.
“Karena pendangkalan Sungai Serani, air meluap merusak tanggul dan membanjiri wilayah Kecamatan Meranti,” terangnya.
Sugeng berharap, nantinya Pemkab Asahan segera menindaklanjuti usulan dari pihak kecamatan untuk menormalisasi Sei Serani.
Dalam kesempatan itu, Kepala UPT Kecamatan Meranti, Mariaton meminta maaf atas ketelambatan Dinas PUPR Kabupaten Asahan untuk melakukan perbaikan tanggul sungai yang jebol tersebut.
“Keterlambatan tersebut dikarenakan beko yang ada, dipakai untuk menimbun kawasan lainnya,” terang Mariaton kepada Camat Meranti. (edi/mom)