TASLABNEWS, LABURA – Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan SIK MH ajak insan pers berperan dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif. Ajakan itu disampaikan Kapolres pada pertemuan bersama insan pers yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura).
Pertemuan dengan menerapkan protokol kesehatan digelar, Sabtu (11/9/2021) di satu rumah makan yang berada di Aek Natas.
Keamanan adalah hal yang esensial, hal yang sangat penting. Dengan situasi aman sentra-sentra ekonomi akan bergerak. Apalagi di Labuhanbatu Raya banyak sentra-sentra ekonomi, seperti perusahaan, perkebunan, pabrik, tambang batubara.
Lebih lanjut Kapolres yang wilayah kerjanya tiga kabupaten, yakni Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara dan Labuhanbatu Selatan mengatakan, pihaknya tidak dapat bergerak sendiri memelihara keamanan. Karena itu, pihaknya harus bekerja sama dengan semua elemen, termasuk insan pers.
“Walaupun negara telah mengamanahkan keamanan kepada Polri sebagai alat penegakan hukum, Kamtibmas, tapi ini tidak bisa bergerak sendiri. Kami harus bekerja sama dengan semua elemen, dan salah satunya adalah teman-teman media,” ujar mantan Kapolres Nias itu.
Selain itu, ia juga mengajak insan pers memberitakan hal-hal positif tentang Covid-19, serta memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang Covid-19. Kurangnya kesadaran masyarakat mengikuti vaksinasi menjadi salah satu kendala percepatan penanggulangan Covid-19.
“Saya mengajak teman-teman bahu membahu mencegah penyebaran Covid-19, dan memberitakan hal-hal positif tentang Covid-19,” ujar Deni Kurniawan.
Di akhir pertemuan, Kapolres berharap silaturahmi dan kerja sama antara pihaknya dengan insan pers dapat terus terjalin.
Pertemuan itu dihadiri Kasat Reskrim, AKP Parikhesit, Kasat Narkoba, AKP Martualesi Sitepu, Kasi Propam, Ipda Iskandar Sipayung dan para kapolsek dan kanit reskrim yang bertugas di Kabupaten Labuhanbatu Utara. (Cad/mom)