TASLABNEWS, ASAHAN- Warga di Pasar Sirongit, Dusun 5, Desa Silo Baru, Kecamatan Silau Laut, Kabupaten Asahan heboh. Seekor buaya muara dengan panjang sekitar 2 meter ditemukan warga, Minggu (22/8/2021).
Heri salah seorang warga mengaku kurang tau pasti soal penemuan buaya itu.
Hanya saja menurutnya, informasi diperoleh, penemuan buaya itu bermula dari salah seorang warga yang sedang menangkap ikan di sungai.
Tiba-tiba, warga tersebut menemukan jaringnya tersangkut dan setelah dicek ternyata ada seekor buaya.
Ia lalu memberitahukan temuannya tersebut kepada warga lainnya. Tak lama kemudian warga sudah berduyun-duyun datang ke lokasi penemuan buaya itu.
Informasi lain diperoleh, penemuan buaya itu bermula, Sabtu (21/8/2021) sekitar pukul 17.00 Wib. Saat itu Encet Marpaung memasang jaring untuk mengambil ikan dan meninggalkan jaringnya untuk dilihat, Minggu (22/8/2021) sekitar pukul 10.00 Wib.
Saat Encet Marpaung datang ke lokasi untuk milhat jaringnya, dia terkejut melihat seekor buaya tersangkut di jaringnya dan langsung dilepaskannya.
Kemudian beliau menghubungi pemerintah Desa terkait hal tersebut.
Kemudian Pemerintah Desa Silo Baru melaporkan Ke pihak BPSDA agar menindak lanjuti tentang penemuan buaya tersebut.
Kemudian Pemerintah Desa Silo Baru menyerahkan Buaya tersebut kepada BPSDA untuk diambil langkah berikutnya. (Edi/Syaf)