TASLABNEWS, ASAHAN – Untuk kedua kalinya, H Marsidi terpilih menjadi Ketua MUI Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, periode 2021 – 2026.
H Marsidi terpilih kembali menjadi Ketua MUI Kecamatan Meranti berdasarkan hasil rapat pemilihan pengurus MUI Kecamatan Meranti yang dilangsungkan di Aula Camat Meranti pada hari, Kamis (26/8/2021) mulai pukul 09.00 WIB.
Berdasarkan hasil voting para pengurus MUI Kecamatan Meranti, diperoleh hasil, H Marsidi menjadi Ketua MUI Kecamatan Meranti periode 2021 – 2026.
Sebelum acara pemilihan, Kepala Urusan Agama Kecamatan Meranti berpesan, agar seluruh masalah yang terkait keagamaan dikoordinasikan dengan pemerintah setempat, Camat dan Kepolisian.
Sementara Camat Meranti, Khualid Armansyah menyampaikan harapan, di masa akan datang tugas pengurus MUI yang baru agar dapat menangkal ajaran-ajaran menyesatkan dan radikalisme yang saat ini semakin mengkhawatirkan.
Ketua MUI Kecamatan Meranti yang terpilih, H Marsidi mengungkapkan bahwa hari sebelumnya, dirinya berkeinginan tidak terpilih menjadi Ketua MUI lagi.
“Tadi malam saya sudah bilang sama istri, kalau saya tidak mau lagi menjadi ketua. Saya mau zikir zikir saja di rumah,” ungkap Marsidi.
“Ternyata karena saya masih diberikan kepercayaan lagi, maka saya siap untuk mengemban amanah ini,” tegas.
Dalam acara yang dihadiri Camat Meranti, Sekcam, Kaposyan, Kepala KUA Kecamatan Meranti, perwakilan ormas Islam dan para alim ulama, tersebut berjalan dengan baik lancar serta menerapkan protokol kesehatan. (edi/mom)