TASLABNEWS, ASAHAN-Dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha 1442 H, PT Bridgestone Rubber Estate yang didukung oleh para Pimpinan PT Bridgestone Rubber Estate tahun ini menyalurkan hewan qurban untuk masyarakat Desa Aek Nagali, Kecamatan Bandar Pulau Kabupaten Asahan Sumatera Utara.
Penyerahan Hewan Qurban dilakukan, Senin (19/7/2021).
Ir Edo Ginting SE. selaku Staff CSR PT Bridgestone Rubber Estate menyampaikan, acara ini sudah merupakan kali kedua.
“Tahun lalu kita laksanakan di sekitaran Dolok Meranger. Ini merupakan rasa suka cita dalam menyambut hari raya idul Adha 1442H. Walaupun kami sendiri dari pihak PT Bridgestone Rubber Estate merasa setengah suka cita melihat kondisi sekarang/kondisi perusahaan, untuk itu kami berharap agar kinerja kerja sama selama ini kepada masyarakat khususnya masyarakat Desa Aek Nagali memiliki hubungan baik. Dan untuk kedepannya mungkin bukan hanya desa Aek Nagali saja yang mendapat kesempatan donasi Hewan Qurban. Namun desa – desa yang berdampingan dengan PT Bridgestone Rubber Estate khusus nya di Devision IV Aek Tarum,” ujarnya.
Manager PT Bridgestone Rubber Estate Ir Zuki Elnasir Sinaga menyampaikan, acara kali ini adalah bentuk suka cita PT Bridgestone Rubber Estate untuk Warga Desa Aek Nagali yang mendapatkan donasi Hewan Qurban berupa satu ekor lembu.
Ini juga merupakan salah satu bentuk perhatian/CSR dari perusahaan PT Bridgestone Rubber Estate.
“Saya juga mengharapkan kerjasama antar warga desa Aek Nagali dengan karyawan PT Bridgestone Rubber Estate terjalin dengan baik dan menciptakan rasa kekeluargaan dan semoga PT Bridgestone Rubber Estate disini bisa lebih baik lagi kedepannya.”
Kepala Desa Aek Nagali Subono yang menerima hewa kurban mengatakan, agar kiranya selalu menjalin hubungan baik antar Perusahaan PT Bridgestone Rubber Estate kepada segenap masyarakat desa.
“Ini adalah bentuk kepedulian pihak PT Bridgestone Rubber Estate kepada masyarakat Desa Aek Nagali, semoga pembagian hewan Qurban ini bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat yang membutuhkan.” ujar Subono.
Kepala Desa menambahkan selama ini pihak PT Bridgestone telah banyak berkontribusi kepada masyarakat, khususnya masyarakat Desa Aek Nagali.
Kepala Desa berharap, PT Bridgestone Rubber Estate dapat berkontribusi lebih banyak lagi dalam menyediakan berbagai program peningkatan ekonomi warga masyarakat , terutama di masa pandemi ini.
Acara tersebut di hadiri oleh manajemen PT Bridgestone Rubber Estate dari Edo Ginting .SE ( Staff CSR PT Bridgestone),Ir Zuki Elnasir Sinaga ( Menenger Divisi IV Aek Tarum )Ir Ishak Hasibuan ( Asisten afdeling Rambung merah dan Haboko ) Ir Posman Hutapea ( Asisten afdeling Aek Tarum dan Aek Selendang ), Ir Suryono Hadi (Utility Assistant) ,Ahmad Yani Simangunsong ( Kepala Desa Aek Tarum ) , Mandor Besar Irawanto, dan Security PT Bridgestone Rubber Estate.
Di lain tempat salah satu pimpinan PT Bridgestone Rubber Estate Ir Ishak Hasibuan Asisten afdeling Rambung merah dan Haboko menjelaskan kepada awak media bahwa daging Hewan Qurban kali ini di perhitungkan kira – kira 90 kg. (Ril/Syaf)