TASLABNEWS, ASAHAN – Untuk menjalin silaturahmi, Kapolsek Kota Kisaran, Iptu Joy Ananda Putra Sianipar STrk mengadakan temu ramah dengan warga dan Forkopincam Meranti.
Kedatangan Kapolsek Kota Kisaran bersama Kanit Sabhara, Kanit Provos, Kaposyan Meranti di Kantor Kecamatan Meranti, Rabu (23/03/2021) pukul 10.00 WIB, disambut hangat oleh Camat Meranti, Bhabinkantibmas dan pewakilan Danramil 18 Meranti.
Dalam temu ramah yang diadakan di Aula Kantor Kecamatan Meranti, Iptu Joy Ananda menyampaikan bahwa saat ini, program yang paling utama adalah bagaimana menekan penyebaran virus Corona, agar benar benar tidak ada lagi warga terinfeksi.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek mengharapkan agar forkopincam dan seluruh warga mendukung program pencegahan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Asahan, terutama di Kecamatan Meranti yang dicanangkan, yang merupakan program pemerintah.
“Untuk itu, saya berharap, seluruh unsur pemerintahan kecamatan dapat berkerjasama, saling bahu membahu dalam pelaksanaan program, agar terlaksana dengan baik,” ujarnya.
Kapolsek juga mengingatkan agar seluruh warga tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19 yang dianjurkan pemerintah, selalu memakai masker, rajin mencuci tangan, menghindari kerumunan dan menjaga jarak.
Mengakhiri kata sambutan, Kapolsek juga berharap, para kepala desa dan tokoh masyarakat tidak bosan untuk menasehati dan menegurnya bila ada kesalahannya.
“Saya juga siap menerima ide yang disampaikan, karena dari situlah, ke depan kami bertindak dan membuat kebijakan,” harapnya.
Turut hadir dalam acara temu ramah tersebut, kepala desa se-Kecamatan Meranti, tokoh masyarakat dan ketua BPD, LPM se-Kecamatan Meranti dan Pemuda Pancasila.
Usai kegiatan temu ramah, Kapolsek Kota Kisaran beserta rombongan berkesempatan mengunjungi kampung tangguh yang ada di Desa Serdang Dusun 3 Kecamatan Meranti. (edi/mom)