TASLABNEWS, ASAHAN – Untuk pencegahan peningkatan penyebaran Covid-19 harus dilakukan mulai dari tingkat desa. Untuk itu kegiatan Posko Penanganan Covid-19 yang ada di desa harus lebih ditingkatkan.
Hal itu dikatakan Kapolres Asahan melalui Kapolsek Kisaran Kota, Iptu IR Sitompul yang merupakan arahan Presiden Indonesia, Joko Widodo, kepada masyarakat di Aula Kantor Camat Meranti, Kamis (04/02/2021), dalam kegiatan pembahasan Kampung Tangguh di Kabupaten Asahan.
“Pada program Kampung Tangguh, contohnya Desa Bunut Sebrang, Kecamatan Pulau Bandreng Kabupaten Asahan, harus memiliki Posko Penanganan Covid-19, tempat isolasi, gudang logistik dan pemulihan pangan,” terang Iptu IR Sitompul.
“Kegiatan dalam penanganan Covid-19 di Kampung Tangguh tersebut harus lebih aktif lagi dibandingkan hari yang lalu. Agar pencegahan penyebaran Covid-19 lebih optimal,” harapnya.
Dalam acara yang juga dihadiri, Kaposyan Meranti, Camat Meranti, kepala desa se-Kecamatan Meranti, BPD, LPM se-kec meranti dan Kepala Puskesmas (Kapus) Meranti tersebut juga membahas mengenai vaksinasi Covid-19 di Kabupten Asahan, khususnya Kecamatan Meranti.
Camat Meranti, Khualid Armansyah berharap kepada seluruh kepala desa se-Kecamatan Meranti agar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang vaksinasi Covid-19 (Vaksin Sinovac) yang berguna untuk menimbulkan kekebalan tubuh dalam mencegah penyebaran Covid-19.
Sementara Kapus Meranti, dr Jane mengungkap bahwa sampai saat ini, Kecamatan Meranti baru mendapat 80 vaksin Sinovac (vaksin Covid-19), dimana 80 vaksin itu untuk 40 orang.
“Yang pertama mendapat vaksinasi Covid-19 adalah tenaga medis. Sedangkan untuk masyarakat di Kabupaten Asahan, vaksinasi Covid-19 dakukan di seluruh Puskesmas mulai hari, Senin tanggal 08 Februari 2021 pukul 10.00 WIB,” terang dr Jane. (edi/mom)