TASLABNEWS, ASAHAN – Untuk mencegah terjadinya banjir, Kepala Desa (Kades) Meranti, Kasno mengajak warga Dusun III bergotong royong .
Sebanyak 70 orang ikut dalam gotong royong di Dusun III yang dihadiri BPD, LPM, Babinkanrimas, Kepala Dusun, Perangkat desa dan Tokoh masyarakat, Jumat (22/1/2021) mulai pukul 08.00 WIB.
“Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap hari Jumat. Dan hari ini kita membuat saluran air sepanjang 200 M di Dusun III,” ungkap Kasno.
“Hal ini dilakukan karena kalau hujan selalu banjir. Selain itu, dengan bergotong royong dapat mempererat silaturahmi antar warga,” terangnya.
Kasno sangat berterima kasih atas partisipasi warga yang mendukung terlaksananya kegiatan ini.
Seorang warga Dusun III, Desa Meranti, Kecamatan Meranti, Asahan, Pak Sandres (78) melalui media online taslabnews.com menyampaikan terimakasih kepada pemerintahan desa.
“Saya banyak terimakasih kepada pemerintah desa karena telah memperhatikan kami. Selama ini kalau hujan, kawasan ini selalu banjir, mudah-mudahan dengan dibuat saluran air ini, tidak lagi ada banjir,” terang Pak Sandres. (edi/mom)