TASLABNEWS, LABUHANBATU – Pandemi Covid-19 yang kian mewabah diberbagai daerah, membuat pemerintah dalam hal ini gugus tugas penanganan Covid-19 harus berpikir keras untuk menemukan solusi untuk memecahkan permasalahan-permasalahan tersebut agar tidak menyebar luas di daerahnya masing-masing.
Menyikapi hal ini, Kamis (9/10/2020) Forkopimda Labuhanbatu, terdiri dari Pemkab, Polres, Kodim, dan Kejaksaan melakukan koordinasi guna mengetahui secara riil perkembangan pandemi Covid-19 yang terjadi atas di Labuhanbatu.
Sekdakab Labuhanbatu, Ir M Yusuf Siagian MM menyebutkan bahwa kondisi masyarakat di Labuhanbatu pada masa pandemi Covid-19 ini adalah merupakan tanggungjawab pemerintah daerah, dari itu segala sesuatunya harus kita dudukan bersama untuk menemukan solusinya.
Hadir mengikuti kordinasi di ruang data Bupati Labuhanbatu, Sekdakab Labuhanbatu, Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan, Kepala Kejaksaan Negeri Rantauprapat, Kumaedi SH, Dirut RSUD Rantauprapat, Dr Syafril Harahap dan seluruh kepala OPD. (CS/mom)