TASLABNEWS, LABUHANBATU – Kunjungan kerja ke Labuhanbilik Kecamatan Panai Tengah, Pjs Bupati Labuhanbatu, Drs H Mhd Fitryus SH MSP sampaikan pesan Kamtibmas kepada seluruh masyarakat Panai Tengah Jelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada Desember mendatang di pelataran Mesjid besar Labuhanbilik Rabu (7/10/2020).
“Sebentar lagi tanggal 9 desember 2020, kita akan melaksanakan pemilihan bupati dan wakil bupati, kami mengimbau kepada bapak ibu untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing,” ucap Fitryus.
Selain itu, Drs Fitryus juga berpesan dimasa pandemi Covid-19 ini kiranya masyarakat tetap mengikuti protokol kesehatan.
Dalam agenda kunjungan kerja kali ini, Pjs Bupati Labuhanbatu menyerahkan sejumlah desinfektan dan handsoap (sabun cuci tangan) kepada puluhan Imam dan Nazir Masjid maupun Musalah se-Kecamatan Panai Tengah.
Rangkaian kunjungan kerja tersebut, Pjs.Bupati juga berbagi masker kepada masyarakat seputaran kota Labuhanbilik. (CS/mom)