TASLABNEWS, ASAHAN – Bupati Asahan, H Surya BSc berharap dengan selesainya pembangunan Jalan Raja Tonga, jalan penghubung dua desa di Kecamatan Aek Ledong, Kabupaten Asahan dapat membantu peningkatan ekonomi masyarakat, Jumat (11/9/2020).
Bupati Asahan meresmikan penggunaan 1500 meter jalan di Kecamatan Aek Ledong, Asahan, yang menghubungkan Kampung Raja Tongah dan Kampung Gajah Dusun VIII Desa Ledong Timur menuju Desa Aek Korsik, Kabupaten Asahan.
Dengan selesainya pembangunan jalan yang dikerjakan dengan swadaya masyarakat yang dibantu PT Sawit Sumatra yang dipimpin M Rasyid Lubis, sehingga jalan tersebut dapat meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya Desa Aek Korsik dengan Desa Ledong Timur yang selama ini didambakan warga kedua desa tersebut.
Peresmian jalan desa itu ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Asahan, H Surya BSc, didampingi Kadis Pendidikan, Sofyan Marpaung, Kabag Pendapatan, Sori muda Siregar beserta Camat Aek Ledong, Panusunan Rambe, Kepala Desa Ledong Timur, Syahrizal dan beberapa Kepala Desa se Kecamatan Aek Ledong dan ratusan masyarakat dan OKP serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutan Bupati Asahan mengatakan, sudah saatnya pembangunan didesa diprioritaskan untuk mendongkrak kesejahteraan masyarakat di pedesaan.
“Pembangunan jalan ini kita harapkan dapat dirasakan masyarakat agar perekonomian masyarakat dan kesejahteraan bisa meningkat, untuk menyesuaikan kemampuan keuangan daerah,” tuturnya.
“Saya juga mengimbau, sebentar lagi kita melaksanakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, diharapkan seluruh masyarakat agar datang ke TPS dengan mematuhi protokol kesehatan, karena sampai saat kita masih menghadapi covid- 19,” pesannya.
“Dan semoga jalan ini awet dan memberi manfaat bagi masyarakat. Saya berterimakasi kepada pimpinan PT Sawit Sumatra, M Rasyid Lubis yang telah membantu terbangunnya akses jalan, walaupun PKS masih mini tapi partisipasinya dapat dirasakan masyarakat,” ujarnya.
“Saya harapkan kepada masyarakat jangan sampai terprovokasi dengan adanya informasi yang tidak baik terkait pembangunan jalan yang dilaksakan swadaya masyarakat” ucap Camat Kecamatan Aek Ledong, Panusunan Rambe.
Hal yang sama disampaikan Kepala Desa Ledong Timur, agar masyarakat tetap kompak melaksanakan gotong royong dan tidak menerima penyampaian orang- orang yang sengaja memecah belah persatuan dan kesatuan warga khusus warga Desa Ledong Timur.
Kepada kru media taslabnews.com, dikatakan Syahrizal, baru hari ini tercapai cita- cita, dapat membangun akses jalan yang menghubungkan Desa Aek Korsik dengan Desa Ledong Timur. “Sejak saya mulai jadi Kepala Desa, jalan ini tetap jadi prioritas saya untuk membangun,” terangnya.
“Selama ini warga saya kalau mau ke Desa Aek Korsik, harus melalui Kabupaten Labura. Dengan terbangunnya akses jalan ini warga sudah tidak melalui Kabupaten Labura lagi,” pungkasnya berseri. (Sof/mom)