TASLABNEWS, ASAHAN – Bupati berpesan agar dalam pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) BKPRMI nantinya untuk tetap mengikuti Protokol Pencegahan Covid 19 dengan tetap memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan pakai sabun.
Hal itu disampaikan Bupati Asahan, H Surya BSc didampingi Kepala Dinas Kominfo, Kabag Kesra Setdakab Asahan saat menerima audensi Pengurus BKPRMI Kabupaten Asahan yang dipimpin Ketua BKPRMI Kabupaten Asahan, Aswiluddin Rambe beserta pengurus bertempat di Rumah Dinas Bupati Asahan, Senin (24/8/2020).
Dalam audiensi tersebut, Ketua BKPRMI Asahan menjelaskan bahwa kunjungan mereka kepada Bupati Asahan terkait akan digelarnya kegiatan Musda BKPRMI yang direncanakan dilaksanakan pada awal September nanti.
Aswiluddin Rambe menyampaikan bahwa pada pelaksanaan Musda nantinya akan dilakukan pemilihan Ketua BKPRMI yang baru yang diharapkan berjalan dengan baik sehingga mendapatkan sosok pemimpin baru yang dapat mengemban amanah dalam menjalankan program BKPRMI 4 tahun kedepan.
Pada kesempatan itu, Aswiluddin Rambe juga menyampaikan komitmen Pengurus BKPRMI Kabupaten Asahan untuk tetap mendukung Program Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan Asahan yang Religius
Menanggapi hal tersebut, H Surya BSc menyambut baik serta mendukung kegiatan yang akan dilaksanakan oleh BKPRMI Kabupaten Asahan .
Lebih lanjut Bupati berharap agar dalam pelaksanaan Musda nantinya bisa berjalan dengan tertib dan yang terpenting bisa mendapatkan sosok pemimpin yang dapat meneruskan program BKPRMI yang sudah berjalan baik selama ini. (mom)