TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Meskipun perayaan Idul Adha tahun ini diselimuti wabah virus corona, namun DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai tetap memanfaatkan momen ini untuk saling berbagi.
Partai berlambang pohon rindang di bawah kepemimpinan H M Syahrial SH MH ini menjadikan moment Idul Adha 1441 Hijriah tahun ini sebagai ajang berbagi terhadap sesama pengurus DPD, Kecamatan dan Kelurahan se Kota Tanjungbalai dengan menyembelih hewan kurban.
Tahun ini, Jumat (31/7/2020) pada pukul 10.00 Wib, sedikitnya dua ekor hewan kurban berupa sapi disembelih di Kantor DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai. Kedua ekor hewan kurban tersebut merupakan sumbangan dari H M Syahrial SH MH, Hj Sri Silvisa Novita, Hj Darmalinawati, Ir Fandris Batubara dan Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Tanjungbalai.
“Tahun ini, ada dua ekor sapi yang diqurbankan. Dagingnya diberikan kepada seluruh pengurus Partai Golkar mulai dari DPD, Kecamatan dan Kelurahan se Kota Tanjungbalai,” kata Plt. Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai, Khuwalid Mingka.
Plt Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai ini mengatakan, penyembelihan hewan qurban ini merupakan rutinitas yang selalu dilakukan Pengurus DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai tiap perayaan hari besar keagamaan seperti Idul Adha.
Katanya, penyembelihan kurban tahun ini tidak hanya dilakukan di DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai saja, juga oleh pengurus partai khususnya mereka yang menjadi anggota dewan ikut berkurban di daerah pemilihan masing-masing.
Untuk itu, akunya, dirinya bersama para pengurus dan legislator dari partai berlambang pohon beringin ini bersyukur dan bahagia karena dalam Idul Adha tahun ini masih bisa berbagi melalui hewan kurban meski situasi dan kondisi saat ini tengah menghadapi covid 19. (ign/mom)