TASLABNEWS, LABUHANBATU – Merespon keluhan masyarakat, Dinas Lingkungan Hidup Labuhanbatu langsung gerak cepat membersihkan sampah yang menumpuk di belakang pasar Aeknabara, Rantauprapat, Selasa (2/5 /2020) siang.
Sebelumnya, keluhan masyarakat tersebut disampaikan melalui telepon seluler kepada Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3, Supardi Sitohang SE pada pagi harinya.
Mendapatkan informasi itu, pihak DLH Labuhanbatu langsung merespon dan turun ke lokasi untuk melakukan pembersihan dan mengangkut sampah yang menumpuk tersebut.
Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup Labuhanbatu, Supardi Sitohang SE kepada wartawan mengatakan bahwa saat ini ada dua armada yang sedang dalam perbaikan. “Begitupun, kami akan segera membersihkan sampah yang ada di belakang pasar Aek Nabara secara tuntas,” ujarnya.
Supardi berharap agar kebersihan di kota Aek Nabara dapat terjaga, hal ini tidak terlepas dari peran pemerintah mulai dari Camat, Kepala Desa dan Kepala Dusun serta kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan.
“Kita berharap agar penanganan sampah ini dapat dilaksanakan secara terorganisir sehingga tidak ada pembuangan sampah secara liar,” harapnya.
Ditambahkannya, pihaknya siap mengumpulkan sampah dari rumah-rumah penduduk, asalkan masyarakat juga bersedia membayar retribusi sampah sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang ada.
“Kalau hal ini bisa dikoordinir oleh pemerintahan setempat, saya yakin tidak ada lagi penumpukan – penumpukan sampah seperti sekarang ini,” tandas Supardi.
Pantauan wartawan dilokasi tampak mobil truk sampah DLH Labuhanbatu sedang memuat sampah. Karena sampah yang menumpuk terlalu banyak, sehingga pengangkutan sampah tersebut dilakukan berulang. (cs/mom)