TASLABNEWS, ASAHAN – Kapolres Asahan, AKBP Nugroho Dwi Karyanto Sik didampingi Kasat Sabara, AKP Ilham Harahap SH MH melakukan kunjungan kerja ke Kantor Polsek Pulau Raja Kecamatan Pulau rakyat Asahan guna memastikan tingkat pelayanan di sektor tersebut. Selain melihat langsung dalam pelayanan ke masyarakat juga sebagai ajang silaturahmi serta melihat kondisi keamanan wilayah hukum (wilkum) Polsek Pulau raja, Kamis (11/6/2020).
Dalam arahan, Kapolres Asahan mengimbau agar 13 Protokoler kesehatan dilaksanakan, kebersihan harus tetap dijaga dan harus peduli dengan penyesuaian.
“Memperingati Hari Bhayangkara ke 74 untuk selalu menghindari tindakan yang kontra produktif dan menghindari pelanggaran sekecil apapun serta melaksanakan kegiatan yang dapat merebut hati masyarakat,” ujarnya.
“Menjelang New Normal, kita harus mempedomani protokoler kesehatan dan setiap izin keramaian harus mengimbau masyarakat untuk menjaga physical distancing,” imbaunya.
“Kunjungan kerja ini merupakan salahsatu program Polres Asahan, karena Polsek sebagai garda terdepan kepolisian dalam memberikan pelayanan, perlindungan, pengayoman masyarakat. Tugas pokok ini menuntut seluruh personil polisi harus benar- benar menguasai tugasnya,” ujar Kapolres Asahan.
Menurut Nugroho, personil jangan jadi pecundang yang dapat merusak institusi Polri, harus solid, jangan cakar-cakaran serta judi harus dihapuskan, dan dapat menjaga kondusifitas Kamtibmas untuk menyongsong pilkada 2020 yang akan dilaksanakan beberapa bulan mendatang.
Terpisah, seorang Tokoh masyarakat, Mulkan Aritonang, tokoh Agama Suranta Tarigan mengucaokan terima kasih kepada Kapolres Asahan melalui Kapolsek Pulau raja atas kepedulian memberikan sembako kepada warga yang terdampak Covid-19 di wilayah hukum Polsek Pulau Raja. (sof/mom)