TASLABNEWS, PEMATANGSIANTAR – Sering bertransaksi narkoba jenis daun ganja kering di kediamannya Jalan Rakutta Sembiring Gang Kenali Kelurahan Nagapita Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar, akhirnya Sibolmat (38) diringkus personil Sat Narkoba Polres Pematangsiantar, Selasa (23/6/2020) sekira pukul 14.30 Wib.
“Awalnya Personil Polres Pematangsiantat mendapat informasi bahwa ada pria yang sering menjual narkoba di Jalan Rakutta Sembiring,” tutur Kapolres Pematangsiantar, AKBP Budi Pardamean Saragih melalui Humas, Aiptu Napena Surbakti kepada wartawan, Rabu (24/6/2020).
Informasi tersebut ditindaklanjuti Personil Sat Narkoba dengan melakukan penyelidikan. Setelah sampai di rumah yang dicurigai, Personil Sat Narkoba menemukan pria yang sesuai ciri-ciri yang disebutkan dalam informasi, sedang berada di dalam rumah tersebut.
Personil Sat Narkoba langsung mengamankan pria yang belakangan diketahui bernama Sibolmat. Selanjutnya Personil melakukan penggeledahan di dalam rumah tersebut dan ditemukan dari atas lantai barang bukti, berupa satu bungkus plastik kuning berisi 62 paket narkotika diduga jenis Ganja, 4 bungkus narkotika diduga jenis ganja. Berat bruto 280 Gram.
“Selain barang bukti ganja, Personil juga menyita dua gunting, satu pisau cutter, 15 potongan kertas nasi, lalu dari dalam kamar mandi ditemukan 1 unit Handphone merek Samsung,” ungkap Aiptu Napena.
Kepada petugas, tersangka mengakui mendapatkan ganja tersebut dari pria berinisial PN, Namun saat dilakukan pencarian PN belum ditemukan.
“Tersangka dan seluruh barang bukti di bawa ke Kantor satuan narkoba Polres Pematangsiantar untuk dilakukan penyidikan,” pungkas Aiptu Napena Surbakti. (mom)