TASLABNEWS, LABUHANBATU – Karang Taruna (Katar) Labuhanbatu terus aktif dan menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di tengah wabah Covid-19. Kali ini, pengurus Katar labuhanbatu memberikan bantuan berupa sembako kepada keluarga korban kebakaran di Desa Pematang Seleng, Kecamatan Bilah Hulu, Selasa (28/4/2020) siang.
“Hari ini, kami memberikan bantuan Sembako bersama katar Pematang Seleng didampingi oleh kepala desa dan pemuka masyarakat, kepada keluarga korban kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu di Pematang Seleng,” kata Ketua Karang Taruna Labuhanbatu Aswin Syahputra SKep Ners MKM kepada wartawan.
Adapun sembako yang diberikan tersebut, lanjut dia, berupa beras, gula pasir, minyak makan dan beberapa kotak mie instan, yang diperkirakan cukup untuk persediaan makanan beberapa bulan kedepan.
Aswin berharap, bantuan yang diberikan dapat sedikit membantu mengurangi beban ekonomi keluarga korban yang tertimpa musibah. Apalagi, kata dia, ditengah mewabahnya Covid-19 yang saat ini melemahkan sektor ekonomi masyarakat luas.
“Meskipun tidak seberapa, setidaknya dapat mengurangi beban ekonomi keluarganya. Mari kita sama-sama memperhatikan masyarakat yang ekonominya lemah. Saling membantu karena, Bupati Labuhanbatu juga sangat peduli pada masyarakat yang tertimpa musibah ini. Mudahan-mudahan kegiatan kami ini diikuti oleh pihak lain,” ujarnya.

Disamping itu, tambah Aswin, Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT juga sangat peduli terhadap ekonomi masyarakat atas dampak Covid-19 dengan membantu mendongkrak ekonomi warga dengan pemberian bibit lele kepada masyarakat karang taruna di Labuhanbatu.
Dihari yang sama, pengurus Karang Taruna di Pematang Seleng, Kecamatan Bilah Hulu mendapatkan bibit ikan tersebut, disaksikan dan dihadiri oleh Kabid Dispora, PPL Labuhanbatu, Kades setempat, Pemuda Karang Taruna Labuhanbatu.
“Kami akan terus aktif bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu dalam mendulang anak-anak muda yang kreatif dan inovatif serta bermanfaat di tengah masyarakat,” tandasnya. (cs/mo)