TASLABNEWS, LABUHANBATU – Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu yang dipimpin oleh Bupati H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT akan memberikan bantuan berupa Sembako kepada Jurnalis yang bertugas di Kabupaten Labuhanbatu.
Hal tersebut dikatakan Andi saat wawancara kepada wartawan terkait dampak penyebaran Covid-19 terhadap perekonomian masyarakat, Selasa (14/04/2020) siang.
“Kita akan segera salurkan bantuan berupa sembako kepada seluruh jurnalis di Labuhanbatu,. Insyallah akan terealisasi bulan ini juga,” ujarnya.
Andi juga menjelaskan, Jurnalis merupakan bagian dari gugus tugas penanganan covid-19 sebagai penyampai berita ke masyarakat. Jadi peran jurnalis sangat membantu dalam informasi penanganan Covid-19 di kabupaten Labuhanbatu melalui pemberitaan.
“Jurnalis juga bagian dari pemerintah dalam menangani Covid-19 ini. Peran mereka juga begitu penting dalam penanganan penyebaran covid-19, karena media merupakan penyampai kepada masyarakat dalam setiap berita yang mereka terbitkan, kita akan bantu itu,” pungkasnya.
Selain Jurnalis, bantuan juga akan diberikan terhadap narapidana khususnya warga Labuhanbatu yang baru saja dibebaskan dari masa tahanan, akibat dari penyebaran Covid-19.
Sementara, Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Labuhanbatu Rajid Yuliawan terkait hal itu, kini sedang melakukan pendataan terhadap Jurnalis yang ada di Kabupaten Labuhanbatu.
“Ya benar, saat ini kita sedang melakukan pendataan kepada jurnalis yang ada di Labuhanbatu untuk penerima bantuan tersebut,” tandasnya. (cs/mom)