TASLABNEWS, TANJUNGBALAI– Pemko Tanjungbalai bersama Polres melakukan penyemprotan desinfektan di jalan inti kota Tanjungbalai. Penyemprotan menggunakan
Tujuannya untuk mencegah serangan wabah Virus Corona.
Penyemprotan dilakukan, Sabtu (28/3/2020) pukul 10.00 WIB titik Kumpul di depan KDH Walikota Tanjungbalai.
Selain Walikota Tanjungbalai HM Syahrial didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Hj Sri Silpisah Novita M Syahrial selaku pimpinan kegiatan, tampak pula hadir Danlanal TBA Letkol Laut (P) Dafris, Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira, KSOP Syahbandar TBA A. Tanjung, Sekda Yusmada MAP, jajaran pimpinan OPD Pemko dan PJU Polres Tanjungbalai.
Untk rute kegiatan sendiri, setelah dilepas dari kediaman Walikota Tanjungbalai di
Jalan Jendral Sudirman, kemudian berjalaban ke arah kantor PLN.
Jalan Sudirman-Jalan Ahmad Yani simpang DPR-Teukur Umar-Jalan Masjid-Jalan S. Parman-Jalan Pahlawan-Jalan Cokro-Jakan Sisingamangaraja Ujung-Jalan Asahan-Jalan Imam Bonjol-Jalan Masjid, lalu kembai ke kediaman Walikota TanjungBalai.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira menjelaskan, usai penyemprotan, pihaknya bersama Walikota didampingi Istri beserta Dan Lanal TBA dan KSOP selanjutnya membagikan masker secara gratis, kepada Pengendara sepeda motor yang melintas di Jl. HOS CokroAminoto, Kec. Tanjungbalai Selatan.
“Kegiatan yang dilaksanakan oleh Walikota Tanjungbalai bersama forkopimda ini bertujuan untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19).di wilayah KotaTanjungbalai dan kami bersyukur masyarakat menyambut baik dan senang atas pelaksanaan kegiatan penyemprotan desinfektan ini,” pungkas Putu. (Syaf)